Ini Akibatnya jika Tubuh Kekurangan Lemak

Bagi sebagian besar orang saat mendengar kata lemak tentu langsung berasosiasi dengan kegemukan badan. Padahal tak selamanya lemak itu menggemukkan lho.

Malahan lemak yang berjenis lemak sehat ini sangat dibutuhkan tubuh agar tubuhmu bisa berfungsi dengan baik. Sayangnya, tak banyak orang yang mengerti akan hal ini sehingga mereka memangkas konsumsi lemak dan tubuh pun jadi kekurangan lemak.

Memang tubuh yang kekurangan lemak akan menjadi kurus. Namun juga bisa memberikan dampak negatif berikut ini.
  • Saat tubuhmu kekurangan lemak, kamu tidak memiliki energi yang cukup untuk berpikir maupun bergerak. Hasilnya, kamu pun akan kesulitan untuk fokus terhadap apapun.
  • Kulitmu dilindungi dengan lapisan lemak. Dan saat kamu kekurangan lapisan lemak ini maka kulitmu akan jadi kering serta mudah terkena infeksi.
  • Otak mengandung lemak hampir 60%. Lemak ini berfungsi untuk membuat otakmu agar bisa berfungsi dengan benar. Sehingga saat kamu kekurangan lemak, maka otakmu akan sulit dibuat untuk berpikir atau mengingat.
  • Salah satu efek buruk dari tubuh yang kekurangan lemak adalah kamu jadi mudah kedinginan. Sebabnya, lapisan lemak yang membuat tubuh hangat ini menipis.
  • Beberapa jenis lemak sehat yang didapat dari makanan seperti minyak zaitun, minyak kelapa, serta ikan salmon bisa mencegahmu dari depresi, stroke, dan bahkan penyakit jantung.
Tak semua jenis lemak itu membahayakan untuk tubuhmu. Oleh karena itu kamu harus bijak dalam mengonsumsi jenis lemak yang akan kamu konsumsi. Kacang-kacangan, biji-bijian, serta ikan mengandung lemak yang sehat.

liputan6.com

0 Response to "Ini Akibatnya jika Tubuh Kekurangan Lemak"

Posting Komentar